INFO GHAZI

Menjadi Baik Tidak Rugi Loohh!!!


Menjadi baik kepada orang baik adalah transaksi sedangkan baik kepada orang yang berbuat jahat kepada kita adalah puncak dari kebaikan itu sendiri. Karena menjadi bagian dari pengingat dan edukasi bagi diri kita.

Assalamualaikum, sahabat IG.

Menjadi orang berpura-pura baik begitu mudah bahkan semudah kita mengedipkan mata, sedangkan menjadi orang yang benar-benar baik karena Allah terasa begitu berat untuk dijalani.

Ada banyak ayat dalam Al-Qur'an yang memerintahkan kita untuk berbuat baik, seperti:

  1. Q.S. Al-Isra (17) : 7: "Jika kamu berbuat baik (berarti) kamu berbuat baik bagi dirimu sendiri dan jika kamu berbuat jahat (berarti) kejahatan itu akan kembali kepada dirimu sendiri...".
  2. Q.S. Al-Qashash (28) : 77:"...dan berbuat baiklah (kepada orang lain) sebagaimana Allah telah berbuat baik, kepadamu, dan janganlah kamu berbuat kerusakan di (muka) bumi. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berbuat kerusakan.".
  3. Q.S. Al-Zalzalah (99) : 7-8:"Maka barangsiapa mengerjakan kebaikan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya. Dan barangsiapa mengerjakan kejahatan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya.".
  4. Q.S. Al-Baqarah (2) : 195:"...dan berbuat baiklah, karena sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang berbuat baik.".
  5. Q.S. Ar-Rahman (55) : 60:"Tidak ada balasan kebaikan melainkan kebaikan (pula).". 

Dan masih banyak lagi perintah dari Allah untuk melakukan kebaikan baik kepada diri sendiri, ataupun kepada orang lain terlebih lagi kepada kedua orang tua kita.

Mengapa kita harus berbuat baik, dan apa untungnya bagi diri kita ? Untuk menjawab pertanyaan tersebut kita dapat kembali ke Al Qur'an yang dapat disimpulkan sebagai berikut:

1. Allah menyukai orang-orang yang berbuat baik. 

2. Berbuat baik untuk diri sendiri 

3. Semakin dekat dengan Allah

4. Pelaku kebaikan adalah penghuni surga

5. Pelaku kebaikan senang bertaubat dan mensucikan dirinya

6. Pelaku kebaikan merupakan orang yang adil dan sabar

7. Perbuatan yang baik dapat menghapus dosa dan mengundang kebaikan lainnya

Pada akhirnya, sebuah keberhasilan ditentukan dari bagaimana sikap kita kepada orang lain dan kepada diri kita sendiri. Kebaikan yang kita lakukan dengan mengharapkan Ridho Allah akan mendatangkan Rahmat-Nya.

Attention, please: All advertisements on this site are entirely from the service of the ad provider, if there are advertisements that are not polite or not pleasing to be displayed then it is beyond our control, Please be treated wisely. Please Read Privacy Policy

Beri Komentar Tutup comment

Disqus Comments